-->

About

"Who am I ? I am Hokage ....."


Kalimat di atas hanya cuplikan kalimat pada film Naruto, dan kalimat itu masih terngiang di kepala saya, maklum, saya termasuk salah satu penggemar Naruto. 


Saya bukanlah Hokage, tetapi saya hanyalah seorang pendatang baru di dunia blog yang masih terus menerus belajar dan mendalami mengenai dunia blog. 


Perkenalkan nama saya Idam Kurniawan, nama panggilan saya Idam, berasal dari kampung kecil di kota Ciamis dan sekarang menetap di Kabupaten Tasikmalaya.


Awalnya tidak terpikirkan oleh saya untuk mempunyai sebuah blog, karena jujur saja saya awam dalam dunia blog.


Awalnya saya melihat di youtube kampung blogger di magelang, ingin rasanya kesana tapi apalah daya saya hanya anak seorang petani kampung yang tidak berpendidikan tinggi dan saya juga tidak memiliki bekal untuk belajar di kota magelang yang sangat jauh itu.  


Saya mencoba dengan cara membaca terus artikel mengenai bagaimana cara pembuatan blog, lalu akan saya praktekkan, tetapi tidak jadi terus, karena masih merasa kebingungan.


Semua artikel yang saya tulis pada blog saya, semua isinya adalah berupa hal yang sudah saya pelajari.


Saya akan terus menyuguhkan tulisan informatif yang mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk semua yang membaca tulisan saya, karena saya akan menulis semua hal yang sudah saya alami.


Mungkin hanya itu yang bisa saya gambarkan mengenai blog yang saya miliki ini. Untuk menghubungi saya, Anda bisa mengirim email pada Contact.